Penyakit Infeksi Jamur - Gejala, Penyebab, Pengobatan - Klikdokter.com
searchtext customer service
Infeksi Jamur

Infeksi Jamur

Penyakit

Pengertian

Infeksi Jamur

Jamur dapat menyebabkan infeksi di berbagai bagian tubuh, dan yang paling sering adalah di kulit. Infeksi jamur di kulit, atau secara medis disebut tinea, umumnya dialami oleh orang-orang yang mudah berkeringat, tinggal di cuaca yang lembab, atau orang dengan daya tahan tubuh rendah. Contoh orang-orang yang memiliki daya tahan tubuh yang rendah adalah bayi, orang lanjut usia, penderita diabetes mellitus, atau penderita HIV.

Infeksi jamur juga bisa ditularkan melalui kontak kulit orang sehat dengan penderita infeksi jamur.

Penyebab

Berbagai jenis jamur dapat menyebabkan infeksi pada manusia. Salah satu yang tersering adalah jamur golongan dermatofita, seperti Trycophyton, Microsporum, dan Epidermophyton. Jenis jamur ini menyukai tinggal di kulit manusia dari ujung rambut hingga ujung kuku kaki.

Orang yang rentan mengalami infeksi jamur antara lain adalah:

  • Orang yang tinggal dalam iklim yang lembab, di Indonesia salah satunya
  • Orang yang mudah berkeringat
  • Orang yang sering menggunakan pakaian ketat dengan bahan yang tidak mudah menyerap keringat
  • Orang yang memiliki anggota keluarga atau binatang peliharaan terinfeksi jamur
  • Orang dengan daya tahan tubuh yang rendah

Artikel Lainnya: Jenis Jamur dan Gejala Infeksi yang Ditimbulkannya

Gejala

Infeksi jamur menimbulkan tanda berupa kemerahan di kulit yang biasanya terlihat melingka. Namun pada kulit di tengah lingkaran tersebut biasanya terlihat lebih sehat. Dapat pula disertai dengan kulit yang mengelupas.

Kelainan kulit ini disertai rasa gatal. Bagian kulit yang sering mengalami infeksi jamur adalah di daerah perut dan punggung (tinea corporis), selangkangan (tinea cruris), dan di sela-sela jari kaki (tinea pedis).

Tak hanya di kulit, infeksi jamur juga dapat menyerang kulit kepala dan rambut (tinea kapitis). Gejalanya adalah rambut rontok atau patah, kulit kepala gatal, dapat disertai dengan munculnya ketombe.

Diagnosis

Pada kasus sederhana, umumnya dokter hanya perlu melihat dan meraba kulit untuk menentukan diagnosis infeksi jamur. Namun bila kelainan kulit tidak terlihat khas untuk infeksi jamur, maka dokter umumnya akan melakukan pemeriksaan kerokan kulit untuk memastikan penyakit. Kulit diduga mengalami infeksi jamur dikerok tipis, kemudian hasil kerokan kulit ditetesi larutan kalium hidroksida (KOH) dan dilihat dengan mikroskop.

Selain dengan pemeriksaan mikroskopik dari kerokan kulit, dapat pula dilakukan pemeriksaan dengan lampu Wood. Caranya, kulit yang sakit disinari dengan lampu Wood. Pada infeksi jamur, kulit yang disinari akan terlihat berpendar warna kuning kehijauan

Artikel Lainnya: Jamur Kulit Hanya Bisa Diatasi dengan Sabun Antiseptik?

Pengobatan

Khusus untuk infeksi jamur di kepala, pengobatan dilakukan dengan mengonsumsi obat antijamur. Obat ini diminum sekali sehari, selama lebih dari dua minggu. Obat tersebut hanya boleh digunakan dengan petunjuk dan resep dokter.

Untuk infeksi jamur di kulit, pengobatannya tergantung luas kelainan kulit yang terjadi. Bila kelainan kulit sangat luas, maka pengobatan dilakukan dengan meminum obat antijamur seperti pengobatan untuk infeksi jamur di kepala.

Namun bila kelainan kulit tidak luas, pengobatannya dengan obat antijamur yang dioles. Obat oles ini harus digunakan selama setidaknya dua minggu.

Pencegahan

Untuk mencegah infeksi jamur, hal berikut ini perlu dilakukan:

  • Hindari kontak kulit dengan orang yang mengalami infeksi jamur
  • Jangan menggunakan handuk bergantian dengan penderita infeksi jamur
  • Gunakan pakaian longgar dengan bahan yang menyerap keringat
  • Setelah mandi, keringkan tubuh dengan baik agar tidak lembap
Reporter dan Editor
Reporter

Klikdokter

KONSULTASI LEBIH LANJUT

avatar

dr. Irwan Junawanto,Sp. KK

Spesialis Kulit dan Kelamin
wallet
Rp. 30.000
avatar

dr. Julieta Diana Pricillia Dotulong, Sp. KK

Spesialis Kulit dan Kelamin
wallet
Rp. 50.000
avatar

dr. Febrina T Kurniasih, M. Ked, Sp.DV

Spesialis Kulit dan Kelamin
wallet
Rp. 25.000

ARTIKEL TERKAIT

Jamur Kulit Hanya Bisa Diatasi dengan Sabun Antiseptik?

Info Sehat
03 Agt

Pakai Krim untuk Atasi Infeksi Jamur Kulit, Ini Tipsnya

Info Sehat
08 Apr

Infeksi Jamur Kulit Jangan Dibiarkan, Ini Bahayanya!

Info Sehat
08 Apr

Pilihan Obat Panu Alami yang Bisa Anda Temukan di Dapur

Info Sehat
31 Mar

Jangan Garuk Daerah yang Terkena Infeksi Jamur

Anti Jamur
30 Mar
livechat